MAGELANG – Kepala MAN 2 Magelang, Drs. Muslih, M.Pd., dengan bangga menyampaikan ucapan selamat kepada para peserta didik yang berhasil lolos Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) 2024. Tahun ini, 15 siswa MAN 2 Magelang berhasil mengukir prestasi dengan lolos seleksi tersebut.
Drs. H. Muslih, M.Pd. mengungkapkan rasa bangga dan apresiasinya terhadap usaha dan kerja keras para siswa. “Saya sangat bangga dan mengucapkan selamat kepada 15 siswa MAN 2 Magelang yang telah berhasil lolos UTBK SNBT 2024. Ini adalah hasil dari kerja keras, ketekunan, dan doa yang tidak henti-hentinya kalian panjatkan,” ujarnya.
Lebih lanjut, Drs. Muslih juga mengapresiasi dukungan dari para guru dan orang tua siswa yang telah memberikan bimbingan dan motivasi sehingga para siswa mampu meraih prestasi ini. “Keberhasilan ini tentu tidak lepas dari peran serta para guru yang selalu mendampingi dan memberikan pembelajaran terbaik, serta dukungan penuh dari orang tua. Semoga prestasi ini dapat menjadi inspirasi bagi siswa lainnya,” tambahnya (Zn).